Hari Air Sedunia, Menko Marves Berpesan Pentingnya Kolaborasi Antarlembaga

: Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan saat perayaan puncak Hari Air Sedunia serta Pengukuhan Anggota Dewan Sumber Daya Air Nasional, Senin (29/4/2024) secara virtual. Foto. Agus Siswanto/IP


Oleh Fatkhurrohim, Selasa, 30 April 2024 | 18:43 WIB - Redaktur: Untung S - 99


Jakarta, InfoPublik – Kolaborasi antara pemerintah dan non-Pemerintah termasuk lembaga dalam menjaga keberlangsungan sumber daya air di Indonesia sangat penting, mengingat tantangan dan permasalahan sumber daya air saat ini makin komplek.

Pernyataan itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, saat perayaan puncak Hari Air Sedunia serta Pengukuhan Anggota Dewan Sumber Daya Air Nasional, Senin (29/4/2024) secara virtual.

“Saat ini, perubahan iklim yang dampaknya semakin terasa, meningkatnya konflik kepentingan akibat semakin berkurangnya ketersediaan air yang dapat diakses baik secara kuantitas maupun kualitas, dan lain sebagainya,” kata Menko Luhut dikutip dari keterangan tertulisnya Selasa (30/4/2024).

Untuk itu lanjut Menko Luhut, keberlanjutan sumber daya air menjadi tanggung jawab semua pihak, tidak hanya pemerintah namun unsur non-pemerintah juga harus saling bersinergi, berkolaborasi dan bekerja sama demi keberlangsungan sumber daya air di Indonesia.

Selaku Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Menko mengucapkan selamat telah ditetapkannya Anggota Dewan Sumber Daya Air Nasional berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 18 Tahun 2024. Dengan ditetapkannya anggota Dewan Sumber Daya Air Nasional ini diharapkan pengelolaan sumber daya air di Indonesia akan semakin terpadu dan berkelanjutan.

“Selamat Bekerja kepada para Anggota Dewan Sumber Daya Air Nasional yang telah secara resmi ditetapkan. Semoga kinerja kedepan dalam menjalankan tugas dan fungsi dapat lebih ditingkatkan,” tambah Menko Luhut.

Terkait dengan pelaksanaan World Water Forum ke-10 pada 18-25 Mei 2024 di Nusa dua, Bali, Menko Luhut berpesan untuk turut menyukseskan event tersebut agar dapat menghasilkan solusi dan menjawab tantangan-tantangan di bidang air.

“Dan saya harap Dewan Sumber Daya Air Nasional dapat ikut berpartisipasi khususnya dalam memberikan masukan-masukan yang konkrit, inovatif, dan implementatif,” tutup Menko Marves Luhut.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Sabtu, 18 Mei 2024 | 14:54 WIB
Indonesia Jamin Keamanan World Water Forum ke-10 dari Ancaman Nuklir